Selasa, 27 Maret 2012

Pengertian Penderitaan


 
Pengertian Penderitaan
Penderitaan berasal dari kata derita. Kata derita berasal dari bahasa sansekerta dhra artinya menahan ataumenanggung. Derita artinya menanggung atau merasakan sesuatu yang tidak menyenangkan. Penderitaan dapat berupapenderitaan lahir atau batin atau lahir dan batin. Penderitaan termasuk realitas manusia dan dunia. Intensitas penderitaan bertingkat-tingkat, ada yang berat, ada yang ringan. Namun peranan individu juga menentukan berat-tidaknya intensitaspenderitaan. Suatu pristiwa yang dianggap penderitaan oleh seseorang belum tentu merupakan penderitaan bagi oranglain. Dapat pula suatu penderitaan merupakan energi untuk bangkit kembali bagi seseorang, atau sebagai langkah awaluntuk mencpai kenikmatan dan kebahagiaan.Berbagai kasus penderitaan terdapat dalam kehidupan. Banyaknya macam kasus penderitaan sesuai dengan liku-liku kehidupan manusia. Bagaimana manusia menghadapi penderitaan dalam hidupnya ? penderitaan fisik yagn dialamimanusia tentulah diatasi dengan cara medis untuk mengurangi atau menyembuhkannya, sedangkan penderitan psikis,penyembuhannya terletak paa kemampuan si penderita dalam menyelesaikan soal-soal psikik yang dihadapinya.

Selasa, 20 Maret 2012

Pengertian Kasih Sayang

Pengertian Kasih Sayang Kasih sayang adalah suatu sikap saling menghormati dan mengasihi semua ciptaan Tuhan baik mahluk hidup maupun benda mati seperti menyayangi diri sendiri sendiri berlandaskan hati nurani yang luhur. Kita sebagai warga negara yang baik sudah sepatutnya untuk terus memupuk rasa kasih sayang terhadap orang lain tanpa membedakan saudara , suku, ras, golongan, warna kulit, kedudukan sosial, jenis kelamin, dan tua atau muda.
Kasih Sayang dalam Keluarga
Keluarga adalah sebagai suatu kesatuan dan pergaulan yang paling awal. Sebagai satu kesatuan merupakan gabungan dari beberapa orang yang ditandai oleh hubungan genelogis dan psikologis yang saling ketergantungan dengan karakteristiknya yang berbeda. Jadi keluarga menggambarkan ikatan atau hubungan di antara anggota keluarganya yang diikat dengan berbagai sistem nilai.


Sumber: http://id.shvoong.com/lifestyle/family-and-relations/2261395-pengertian-kasih-sayang/#ixzzlpcFgv4sE


Senin, 12 Maret 2012

Hakekat Manusia


Teori dasar Hakekat manusia adalah sebagai berikut :

Makhluk yang memiliki tenaga dalam yang dapat menggerakkan hidupnya untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhannya.
Individu yang memiliki sifat rasional yang bertanggung jawab atas tingkah laku intelektual dan sosial.
Yang mampu mengarahkan dirinya ke tujuan yang positif mampu mengatur dan mengontrol dirinya dan mampu menentukan nasibnya.
Makhluk yang dalam proses menjadi berkembang dan terus berkembang tidak pernah selesai (tuntas) selama hidupnya.
Individu yang dalam hidupnya selalu melibatkan dirinya dalam usaha untuk mewujudkan dirinya sendiri, membantu orang lain dan membuat dunia lebih baik untuk ditempati
Suatu keberadaan yang berpotensi yang perwujudanya merupakan ketakterdugaan dengan potensi yang tak terbatas
Makhluk Tuhan yang berarti ia adalah makhluk yang mengandung kemungkinan baik dan jahat.
Individu yang sangat dipengaruhi oleh lingkungan turutama lingkungan sosial, bahkan ia tidak bisa berkembang sesuai dengan martabat kemanusiaannya tanpa hidup di dalam lingkungan sosial.
Perkembangan merupakan suatu proses sosialisasi dalam bentuk irnitasi yang berlangsung dengan adaptasi (penyesuaian) dan seleksi. Faktor-faktor yang mempengaruhi perkembangan manusia adalah keturunan, lingkungan, dan manusia itu sendiri.

Sumber  = http://pakguruonline.pendidikan.net/buku_tua_pakguru_dasar_kpdd_12.html

KASIH SAYANG SEORANG IBU


Semua orang di dunia ini tahu dan yakin, bahwa kita sebagai manusia lahir dari rahim seorang wanita, atau yang sering kita sebut wanita tersebut adalah ibu atau bunda dan yang lainnya.

Ibu adalah seorang sosok wanita yang sangat tegar,penyabar dan penyayang bagi hidup saya. Dalam arti beliau adalah wanita yang telah membesarkan dan merawat saya dengan kesungguhan dan ketulusan hatinya yang paling dalam, sudah berapa besar pengorbanan yang beliau lakukan untuk saya,?? mungkin itu semua tidak terhitung kiranya, sedari dulu, semenjak saya bayi beliau merawat dan memberi ASI untuk saya demi pertumbuhan dan manfaat ASI bagi kekebalan tubuh saya.

Walaupun terkadang sering kesal terhadap dirinya.
Sampai suatu ketika, ketika saya mulai tumbuh dewasa, emosi yang ada di dalam diri sepertinya sudah di kuasai oleh pikiran anak-anak sepantaran atau sebaya saya dan tidak berpikir sebelum berbicara, padahal sedang berbicara dengan ibu sendiri tetapi sudah berani menjawaab pembicaraan dengan nada tinggi , setelah semakin hari semakin saya bertumbuh dewasa seperti saat ini, saya mulai berpikir seberapa besar kasih sayang dan pengorbanan yang diberikan oleh seorang ibu untuk saya, dan beliau sangat berarti sekali bagi hidup saya di dunia ini.